OPENING CEREMONY PEKAN RAYA HMPS PERBANKAN SYARIAH 2023 & SEMINAR LITERASI KEUANGAN DIGITAL
HMPS Perbankan Syari'ah IAIN Kudus 2023 sukses menggelar acara “OPENING CEREMONY PEKAN RAYA HMPS PERBANKAN SYARIAH 2023 & SEMINAR LITERASI KEUANGAN DIGITAL” dengan tema seminar “Gen Z Melek Literasi Keuangan DIgital”
Kegiatan Event Pekan Raya ini akan dirangkaikan dengan Tujuh kegiatan yakni Tournament Futsal yang berlangsung pada 6 – 8 Oktober 2023, Economic competition Debate yang akan berlangsung pada 11 – 12 Oktober 2023, Mobile legends yang akan berlangsung pada 13 – 14 Oktober 2023, Lomba National Bussines Plan yang akan dilaksanakan pada 6 – 8 Oktober 2023, Lomba Cover Lagu yang akan dilaksanakan pada 15 Oktober 2023, Lomba Fotografi 15 – 10 Oktober 2023, National Essay Competition 11 – 12 Oktober 2023.
Kegiatan Opening Ceremony dihadiri oleh selaku Ketua Prodi, Ridwan M.E selaku Sekretaris Prodi, dan Kharis Fadlullah Hana ME.RSA Selaku Narasumber Seminar Literasi keuangan Digital. Dan dihadiri HMPS Perbankan Syariah berbagai kalangan civitas akademika IAIN Kudus. Sekretaris Program Studi Perbankan Syariah Ridwan M.E menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan guna meningkatkan bakat dan prestasi kita sebagai modal kita
Opening Ceremony ini resmi dibuka oleh Bapak Surepno, SE, M.Si.AK,CA selaku Ketua Prodi Perbankan Syariah. Dalam berbagai hal yang beliau katakan.” Alhamdulillah di sekian kalinya pekan raya ini berlangsung event ini menajdi puncak dari HMPS Perbankan Syariah, terimakasih atas kerja keras panitia. Selamat dan sukses akan pekan raya ini semoga berjalan dengan lancar meningkatkan prestasi-prestasi akademik kita. Dengan mengucap basmalah pekan raya ini resmi di buka.
Dilanjut acara yang kedua Seminar Literasi Keuangan Digital yang disampaikan oleh Kharis Fadlullah Hana ME.RSA. Beliau menjelaskan bahwa materi ini diperuntukan untuk memberikan literasi keuangan digital kepada gen z, Gen Z memang dinilai sebagai generasi paling adaptif terhadap perkembangan zaman. Salah satunya, tren penggunaan paylater untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup seperti memesan makanan, fashion hingga agen perjalanan, kata beliau
Eka Rizkia Larasati selaku ketua panitia mengucapkan terima kasih kepada peserta dan panitia yang sudah menyempatkan waktunya pada acara ini, ia berharap materi-materi yang disampaikan oleh narasumber kita tadi bisa bermanfaat kepada mereka kelak nanti aamiin